Meriahkan Hari Jadi P.Siantar, Pemko Gelar Lomba Mewarnai

5 hours ago 1
PendidikanSumut

22 April 202522 April 2025

Ketua TP PKK Liswati Wesly Silalahi (paling tengah) pose bersama anak-anak PAUD dan lainnya usai menyerahkan secara simbolis alat mewarnai kepada anak-anak PAUD bersama pengurus TP PKK saat pegelaran lomba mewarnai kreatifitas anak PAUD guna memeriahkan Hari Jadi ke-154 Pematangsiantar di Convention Hall, Siantar Hotel, Jl. WR. Supratman, Senin (21/4).(Waspada-Ist) Ketua TP PKK Liswati Wesly Silalahi (paling tengah) pose bersama anak-anak PAUD dan lainnya usai menyerahkan secara simbolis alat mewarnai kepada anak-anak PAUD bersama pengurus TP PKK saat pegelaran lomba mewarnai kreatifitas anak PAUD guna memeriahkan Hari Jadi ke-154 Pematangsiantar di Convention Hall, Siantar Hotel, Jl. WR. Supratman, Senin (21/4).(Waspada-Ist)

PEMATANGSIANTAR (Waspada): Guna memeriahkan Hari Jadi ke-154 Pematangsiantar tahun 2025, Pemko menggelar lomba mewarnai kreatifitas anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Liswati Wesly Silalahi memberikan semangat kepada peserta lomba saat pegelaran lomba di Convention Hall, Siantar Hotel, Jl. WR. Supratman, Senin (21/4).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Meriahkan Hari Jadi P.Siantar, Pemko Gelar Lomba Mewarnai

IKLAN

Kadis Pendidikan Muhammad Hamdani Lubis menyambut kehadiran Liswati bersama pengurus TP PKK.

Kepada anak-anak PAUD, Liswati memberikan semangat untuk berkreativitas. “Terimakasih atas kehadirannya, terimakasih juga atas kesetiaan para ibu dalam mendampingi anak-anaknya dalam mengikuti kegiatan ini, tetap semangat.”

Sebelumnya, Kadis Pendidikan dalam laporannya menyebutkan pelaksanaan kegiatan itu dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-154 Pematangsiantar.

Kegiatan itu, lanjut Kadis Pendidikan, bertujuan menumbuh kembangkan daya pikir dan daya kreativitas anak-anak PAUD sekaligus menjalin silaturahmi antara Pemko Pematangsiantar, TP PKK dan para orangtua anak-anak PAUD serta mendukung visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota untuk mewujudkan Pematangsiantar cerdas, sehat, keratif dan selaras.

“Ada hadiah untuk para pemenang yakni uang pembinaan, sertifikat dan piala. Hadiahnya akan kita serahkan saat kegiatan puncak Hari Jadi ke-154 Pematangsiantar,” imbuh Kadis Pendidikan.

Penyerahan alat mewarnai secara simbolis dari Liswati bersama jajaran pengurus TP PKK kepada anak-anak PAUD mengisi kegiatan lomba mewarnai itu.(a28).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |