Menteri PU Dan Anggota Komisi V DPR RI HRD Resmikan Pembangunan Jembatan Jalinsum Di Aceh

2 hours ago 3
Aceh

22 Januari 202622 Januari 2026

Menteri PU Dan Anggota Komisi V DPR RI HRD Resmikan Pembangunan Jembatan Jalinsum Di Aceh Menteri Pekerjaan Umum (PU), RI, Dody Hanggodo dan Anggota Komisi V DPR RI, H, Ruslan M. Daud, di lokasi pembangunan Jembatan Krueng Tingkeum Kuta Blang, Rabu (21/1).Waspada.id/Fauzan

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

BIREUEN (Waspada.id): Menteri Pekerjaan Umum (PU) RI Dody Hanggodo bersama Anggota Komisi V DPR RI H Ruslan M Daud (HRD) meresmikan tanda pembangunan Jembatan Krueng Tingkeum di Kecamatan Kuta Blang, Kabupaten Bireuen, Rabu (21/1).

Pembangunan yang dilakukan oleh PT Adhi Karya ini merupakan bagian dari perbaikan dan pembangunan sejumlah infrastruktur di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Provinsi Aceh, yang diharapkan memperlancar transportasi, memulihkan ekonomi daerah, serta meningkatkan akses layanan publik.

Menteri Dody menjelaskan, jembatan permanen tersebut dirancang dengan standar ketahanan tinggi terhadap banjir dan bencana alam. Di Kuta Blang akan ada dua jembatan – satu yang baru dibangun dan satu lagi jembatan lama yang akan diperbaiki. Selain itu, Jembatan Pante Lhoeng juga akan dibangun kembali sebagai alternatif untuk mengurangi kemacetan, sementara jalan rusak akibat banjir bandang dan tanah longsor juga akan diperbaiki.

“Baik jembatan maupun jalan yang rusak itu semuanya diperbaiki dan dibangun kembali. Nantinya ada dua jembatan alternatif di sekitar lokasi ini. Insya Allah rampung dalam waktu tujuh bulan ke depan,” ujar Menteri Dody. Menurutnya, seluruh infrastruktur jalan dan jembatan baik di tingkat provinsi maupun kabupaten akan ditangani, dengan prioritas pada Jalinsum yang sebelumnya dilakukan penanganan tanggap darurat.

Pembangunan ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subiyanto yang menyatakan tidak boleh ada satu pun daerah kabupaten atau kota yang terisolir.

HRD menyampaikan apresiasi tinggi atas langkah cepat pemerintah pusat dalam menangani kerusakan infrastruktur akibat bencana alam di Aceh. Ia menilai respons tersebut sangat krusial untuk memulihkan konektivitas dan aktivitas masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi pelaksanaan groundbreaking hari ini. Ini menunjukkan keseriusan pemerintah pusat dalam mempercepat pembangunan infrastruktur strategis di Aceh,” ucap anggota Komisi V DPR RI dari Dapil Aceh II tersebut. (Id73)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |