Lapas Labuhanruku Dan Polres Asahan Perkuat Kolaborasi

2 hours ago 1
Sumut

22 Januari 202622 Januari 2026

Lapas Labuhanruku Dan Polres Asahan Perkuat Kolaborasi LAPAS Kelas IIA Labuhanruku terus memperkuat sinergitas dengan Polres Asahan dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban, serta memperkuat kolaborasi. Waspada.id/Ist

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

ASAHAN (Waspada.id): Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Labuhan Ruku terus memperkuat sinergitas dengan Kepolisian Resor Asahan dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban, serta memperkuat kolaborasi penanganan tindak pidana di wilayah hukum Kabupaten Asahan, kemarin. Sinergi ini menjadi langkah strategis guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif, khususnya di lingkungan Lapas Labuhanruku.

Kegiatan ini diikuti Kepala Lapas Labuhanruku beserta Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP), Kepala Seksi Pembinaan Narapidana dan Anak Didik (Binadik), serta Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Ketertiban (Adm Kamtib) sekaligus melakukan rangkaian pertemuan.

Agenda utama dalam pertemuan tersebut meliputi koordinasi terkait pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) di dalam lapas, serta sinkronisasi penanganan perkara tindak pidana narkotika dan kriminal umum. Koordinasi ini diharapkan dapat mempercepat penanganan permasalahan yang berpotensi mengganggu stabilitas keamanan.

Kapolres Asahan menyampaikan komitmen penuh jajaran kepolisian untuk mendukung pengamanan di Lapas meliputi kegiatan sambang patroli serta bantuan personel apabila sewaktu-waktu diperlukan demi menjaga kondusivitas.

Kepala Lapas Labuhanruku Hamdi Hasibuan menyampaikan apresiasi atas dukungan dan kerja sama yang selama ini terjalin baik dengan Polres Asahan. Ia berharap sinergitas ini terus ditingkatkan sehingga mampu mewujudkan lingkungan pemasyarakatan yang aman, tertib, dan berintegritas, serta mendukung upaya penegakan hukum di wilayah Kabupaten Asahan.(id39)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |