Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar memberikan kabar gembira bagi umat Islam di Indonesia. Pasalnya, berdasarkan prediksi awal yang dilakukan Kementerian Agama, Hari Raya Idul Fitri 1446 H diperkirakan akan jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.
"Iya, ini kabar gembira buat kita ya. Karena kalau dilakukan pemantauan, pada tanggal 29 (Maret) itu diprediksi memang masih minus 2 atau minus 3," ujar Nasaruddin dalam Konferensi Pers di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Jakarta, Senin (10/3/2025).
Menurutnya, posisi hilal pada 29 Maret 2025 diperkirakan masih di bawah ambang batas visibilitas, sehingga tidak memungkinkan untuk terlihat. Hal ini berarti bulan Ramadan akan disempurnakan menjadi 30 hari, dan umat Islam di Indonesia akan merayakan Idulfitri serentak pada 31 Maret 2025.
Adapun yang membuat Lebaran tahun ini spesial, karena Lebaran tahun ini juga diprediksi akan berlangsung serentak antara pemerintah, Nahdlatul Ulama (NU), dan Muhammadiyah.
Foto: Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar mengumumkan Penetapan 1 Ramadan 1446 H / 2025 M. (Tangkapan Layar Youtube/Kemenag RI)
Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar mengumumkan Penetapan 1 Ramadan 1446 H / 2025 M. (Tangkapan Layar Youtube/Kemenag RI)
"Jadi, kita kemarin itu puasanya bareng (serempak dengan Muhammadiyah), kemudian juga nanti insyaAllah diharapkan lebarannya juga bareng," ujarnya.
Jika prediksi ini benar, maka Lebaran 2025 akan menjadi momentum istimewa bagi umat Islam di Indonesia, karena perayaan Idulfitri berlangsung bersamaan tanpa perbedaan tanggal.
Meski demikian, kepastian mengenai 1 Syawal 1446 H masih menunggu hasil Sidang Isbat yang akan digelar oleh Kementerian Agama pada 30 Maret 2025 mendatang.
(wur)
Saksikan video di bawah ini:
Video: PELNI Sediakan 781.723 Tiket Kapal Untuk Angkutan Lebaran 2025
Next Article AHY Blak-blakan Soal Harga Tiket Pesawat Libur Lebaran, Bilang Begini