Hasil RDP Komisi I Dan II DPRD Deliserdang: PHK Honorer Mulai Pengangkatan 2023-2025

1 day ago 11
 PHK Honorer Mulai Pengangkatan 2023-2025 Anggota Komisi II, H. Purwaningrum SH, saat RDP terkait PHK honorer. Waspada/Ist

DELISERDANG (Waspada): Komisi I dan Komisi II DPRD Deliserdang melakukan rapat dengar pendapat (RDP) dengan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), serta Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Deliserdang terkait rencana PHK pegawai honor di lingkungan Pemkab Deliserdang, Kamis (17/4/25) sore.

Dalam RDP tersebut terungkap bahwa pengawai honor yang akan dirumahkan itu tidak mencapai 2000 orang, seperti yang beredar selama ini.

“Dalam rapat dengar pendapat tadi dengan Kepala BKPSDM dan Kepala BKAD Deliserdang, pegawai honor yang akan di-PHK adalah pengangkatan 31 Oktober 2023 hingga tahun 2025 yang jumlahnya sebanyak 278 orang. Jadi bukan pengangkatan mulai tahun 2024,” kata anggota Komisi II, H. Purwaningrum SH, kepada waspada.id.

 PHK Honorer Mulai Pengangkatan 2023-2025Anggota Komisi II DPRD Deliserdang saat RDP dengan Kepala BKPSDM, M.Abduh Rajali Siregar, Kepala BKAD, Baginda Thomas Harahap, Kamis (17/4/25). waspada.id/Ist

Dikatakan H.Purwaningrum, PHK pegawai honor yang akan dilakukan Pemkab Deliserdang tersebut bukan keinginan pribadi Bupati Deliserdang, melainkan berdasarkan UU No 20 tahun 2023 dan surat edaran Kemenpan RB. “Karena itulah kita melakukan RDP agar mendapat kejelasan dari instansi terkait,” tandas politisi PKB ini.

Dijelaskannya, RDP tersebut dipimpin Ketua Komisi II,Ilham Pulungan SE dan juga dihadiri Ketua Komisi I, Meryy A. Sitepu, Kepala BKPSDM ,M.Abduh Rajali Siregar, Kepala BKAD, Baginda Thomas Harahap serta anggota komisi lainnya.(rin)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

 PHK Honorer Mulai Pengangkatan 2023-2025

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |