Bupati Pidie Diminta Isi Enam Jabatan Kosong

6 days ago 7
Bupati Pidie Diminta Isi Enam Jabatan Kosong

SIGLI (Waspada) : Bupati Pidie, H Sarjani Abdullah diminta segera melantik enam pejabat eselon II yang kosong, dijabat Penjabat (PJ) atau Pelaksana Tugas (PLH).

Sejumlah jabatan penting itu antara lain, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Sosial, Asisten I, Asisten II, Asisten III, dan Staf Ahli, serta sejumlah eselon |||.

Meski kebijakan Kementerian Dalam Negeri melarang Kepala Daerah melantik pejabat pasca pelantikan atau baru boleh melantik setelah enam bulan memegang jabatan, dianulir sendiri oleh kementerian tersebut.

Bahwa Kepala Daerah boleh melantik para pejabat yang dianggap penting dan mendesak kendati belum sampai enam bulan kepala daerah tersebut dikukuhkan atau dilantik.

Sementara, ke enam jabatan yang disebut diatas itu masih dijabat oleh Plt, dan PLH, serta anggap jabatan tersebut sangat penting dan mendesak untuk dijabat oleh pejabat definitif.

Seperti jabatan Kepala Dinas Kesehatan, saat ini dijabat Plt dr Dwi Wijaya. Plt Asisten I setkab Pidie, Almanza, Plt. Asisten II. Azwar, Plt, Asisten III, Nasrinah Hanim.

Selanjutnya Plt. Kepala Dinas Sosial. dijabat M. Husen serta jabatan Staf Ahli Bupati juga kosong setelah ditinggal Bahrul Walidin karena purna tugas. Untuk itu diharapkan, Bupati Pidie segera melantik pejabat untuk mengisi jabatan – jabatan tersebut.(b06)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Bupati Pidie Diminta Isi Enam Jabatan Kosong

Bupati Pidie Diminta Isi Enam Jabatan Kosong

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |