
Ukuran Font
Kecil Besar
14px
SIBOLGA (Waspada.id) Dalam rangka memperingati Hari Pelindo ke-4, PT Pelindo Regional 1 Sibolga kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat melalui program “Pelindo Berbagi”.
Kegiatan ini dilaksanakan awal pekan ini dengan menyalurkan santunan kepada 80 anak yatim yang berasal dari lingkungan sekitar pelabuhan.
Penyerahan santunan dilakukan secara langsung oleh General Manager Pelindo Regional 1 Sibolga, Muhammad Ikhlas, didampingi jajaran manajemen dan karyawan Pelindo.

Dalam sambutannya, Muhammad Ikhlas menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur atas perjalanan Pelindo yang kini memasuki tahun keempat pasca-merger perusahaan pada 1 Oktober 2021.
“Kegiatan ini bukan hanya bentuk kepedulian sosial, tetapi juga upaya kami untuk mempererat silaturahmi dan menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat sekitar,” ujar Muhammad Ikhlas.

Program Pelindo Berbagi merupakan bagian dari pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang secara rutin dilaksanakan oleh perusahaan setiap tahunnya. Melalui kegiatan ini, Pelindo terus berkomitmen untuk menebar manfaat, memperkuat nilai kemanusiaan, dan berperan aktif dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.
Peringatan Hari Pelindo tahun 2025 mengusung tema “4mplify Unity, 4ccelerate Prosperity”, yang bermakna memperkuat persatuan untuk mempercepat kemajuan bersama. Momentum ini menjadi pengingat penting bagi seluruh insan Pelindo untuk terus menanamkan nilai kebersamaan, kepedulian, dan kontribusi positif bagi bangsa.(Tnk)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.