Setelah 7 Tahun, Gus Irawan Bupati Tapsel Pertama Buka MTQ Angkola Muaratais

2 days ago 5
Setelah 7 Tahun, Gus Irawan Bupati Tapsel Pertama Buka MTQ Angkola Muaratais Bupati Tapsel Gus Irawan Pasaribu pukul bedug pembukaan MTQ ke-7 tingkat Kecamatan Angkola Muaratais. (Waspada/Sukri Falah Harahap)

TAPSEL (Waspada): Bupati Tapanuli Selatan, H. Gus Irawan Pasaribu, membuka Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-7 tingkat Kecamatan Angkola Muaratais yang diselenggarakan selama dua hari, Rabu (16/4) sampai Kamis (17/4/2025), di halaman kantor camat setempat.

Kehadiran orang nomor satu di Pemkab Tapsel ini mendapat apresiasi tinggi dari segenap masyarakat Kecamatan Angkola Muaratais. Sebab, baru Gus Irawan-lah Bupati Tapsel yang pertama kalinya membuka pelaksanan MTQ di kecamatan termuda tersebut.

“Tujuh tahun usia kecamatan ini, baru kali inilah pelaksanaan MTQ dibuka langsung oleh Bupati Tapsel. Mewakili segenap warga Angkola Muaratais, kami berterimakasih kepada bapak,” kata perwakilan tokoh masyarakat, Ali Iccat.

Ketua MUI Kecamatan Angkola Muaratais ini melanjutkan, meski baru dua bulan Gus Irawan dilantik menjadi Bupati Tapsel, tetapi perhatian dan kepeduliannya terhadap kecamatan ini sudah cukup baik.

Senada disampaikan Plt. Camat Angkola Muaratais, Yohannes AP. Dijelaskannya, daerah yang tujuh tahun lalu dimekarkan dari Kecamatan Batang Angkola ini terdiri dari 13 desa dan 2 kelurahan.

Sejak dahulu, kecamatan yang masuk kawasan Angkola Jae ini dikenal sebagai lumbung pangan Tapsel. Bukan hanya penghasil beras, tetapi juga sayur mayur dan buah-buahan, terutamanya buah rambutan, sawo dan durian.

Setelah 7 Tahun, Gus Irawan Bupati Tapsel Pertama Buka MTQ Angkola Muaratais

Yohannes melaporkan, MTQ ke-7 ini diikuti oleh 49 orang peserta. Memperlombakan tiga cabang yang terdiri dari mujawwad tingkat anak-anak dan remaja. Tartil tingkat anak-anak dan syahril Qur’an.

“Di kecamatan ini ada sekitar enam pondok pesantren. Namun, meski jumlah peserta MTQ ini hanya 49 orang, kami yakin mereka adalah yang terbaik dari yang terbaik. Insya Allah mereka ini generasi muda Islam yang Qur’ani dan berprestasi,” sebutnya.

Buka MTQ

Bupati Tapsel Gus Irawan berharap MTQ ke-7 tingkat Kecamatan Angkola Muaratais berjalan lancar dan menghasilkan qori/qoriah terbaik. Karena para peserta terbaik ini yang bulan depan diutus untuk mengikuti MTQN tingkat Tapsel.

“Menghasilkan qori dan qoriah berprestasi di tingkat kabupaten, provinsi, nasional dan bahkan internasional,” sebut Gus Irawan sembari meminta peserta untuk mempertunjukkan kemampuan terbaiknya dengan semaksimal mungkin.

Setelah 7 Tahun, Gus Irawan Bupati Tapsel Pertama Buka MTQ Angkola Muaratais

Dewan Hakim juga diminta memberikan penilaian yang sesungguhnya. Sehingga nilai yang diperoleh peserta adalah sebenar-benarnya nilai yang sesuai dengan kemampuan peserta.

“Jangan tambahi ataupun dikurangi. Karena melalui MTQ ini kita akan tahu bagaimana sesungguhnya kemampuan murni generasi muda kita di Kecamatan Angkola Muaratais ini,” pesan Gus Irawan.

Terkait pemerintahan, Bupati Tapsel meminta dukungan segenap elemen masyarakat. Sehingga cita-cita dan akselerasi pembangunan dapat terwujud dengan segera. “Tapsel Kembali Bangkit,” tegas Gus.

Bupati Tapsel mengakui, dari dahulu Angkola Muartais dikenal sebagai lumbung pangan. Kondisi ini harus dipertahankan, apalagi selaras dengan program nasional Presiden RI Prabowo Subianto, yaitu program ketahanan pangan.

“Angkola Muaratais ini daerah subur dan makmur. Mari kita doakan dan wujudkan menjadi daerah yang baldatun thoiyyibatun wa robbun ghofur. Seperti syair mars MTQ tadi, gemah ripah loh jinawi,” ujarnya.

Selanjutnya Bupati Tapsel melakukan pemukulan bedug dan diiringi kumandang adzan oleh muazzin, sebagai pertanda MTQ ke-7 tingkat Kecamatan Angkola Muaratais secara resmi dibuka. (a05)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Setelah 7 Tahun, Gus Irawan Bupati Tapsel Pertama Buka MTQ Angkola Muaratais

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |