Kajian Rutin Halaqah TP-PKK Aceh Besar Kembali Digelar

4 hours ago 4
Aceh

22 April 202522 April 2025

Ketua TP-PKK Aceh Besar Rita Mayasari Muharram dan Wakil Ketua TP-PKK Aceh Besar Nurul Fazli, S.Ag, Pengurus TP-PKK tingkat kecamatan, ASN Pemkab Aceh Besar, dan masyarakat sekitar Kota Jantho, mengikutk kajian rutin halaqah TP-PKK Kabupaten Aceh Besar di Meuligoe Bupati Aceh Besar, Kota Jantho, Selasa (22/4). (Waspada/Ist) Ketua TP-PKK Aceh Besar Rita Mayasari Muharram dan Wakil Ketua TP-PKK Aceh Besar Nurul Fazli, S.Ag, Pengurus TP-PKK tingkat kecamatan, ASN Pemkab Aceh Besar, dan masyarakat sekitar Kota Jantho, mengikutk kajian rutin halaqah TP-PKK Kabupaten Aceh Besar di Meuligoe Bupati Aceh Besar, Kota Jantho, Selasa (22/4). (Waspada/Ist)

KOTA JANTHO (Waspada): Kajian rutin halaqah TP-PKK Kabupaten Aceh Besar kembali digelar setelah libur panjang bulan Ramadhan 1446 H.

Acara yang berlangsung di Meuligoe Bupati Aceh Besar ini dihadiri oleh Pengurus TP-PKK tingkat kecamatan, ASN Pemkab Aceh Besar, dan masyarakat sekitar Kota Jantho, Selasa (22/4).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kajian Rutin Halaqah TP-PKK Aceh Besar Kembali Digelar

IKLAN

Ketua TP-PKK Aceh Besar Rita Mayasari Muharram dan Wakil Ketua TP-PKK Aceh Besar Nurul Fazli, S.Ag juga turut hadir dalam acara ini. Pengajian tersebut dipimpin oleh Ummi Fitriani Benti Hanafiah, Pimpinan Balai Pengajian Bustanul Hidayah/Majelis Ta’lim Gampong Weuraya, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar.

Kajian Rutin Halaqah TP-PKK Aceh Besar Kembali DigelarUmmi Fitriani Benti Hanafiah, Pimpinan Balai Pengajian Bustanul Hidayah/Majelis Ta’lim Gampong Weuraya, Kecamatan Lhoknga memimpin kajian rutin halaqah TP-PKK Kabupaten Aceh Besar di Meuligoe Bupati Aceh Besar, Kota Jantho, Selasa (22/40). Waspada/Ist

Dalam pengajiannya, Ummi Fitriani menekankan pentingnya keimanan dan keseimbangan hidup di dunia dan akhirat. Ia juga mengingatkan tentang larangan memakan riba dan pentingnya mencari rezeki yang halal. “Hidup di dunia ini hanya sementara, kita harus menyeimbangkan antara hidup di dunia dan untuk kehidupan di akhirat,” ujarnya.

Ummi Fitriani juga menyampaikan pentingnya peran perempuan dalam membangun sebuah negara, mengutip sabda Rasulullah shalallahu alaihi wassalam yang menyatakan bahwa baiknya sebuah negara ditentukan oleh baiknya kaum perempuan.

Acara kajian rutin halaqah TP- PKK Kabupaten Aceh Besar ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang pentingnya keimanan, keseimbangan hidup, dan peran perempuan dalam membangun sebuah negara serta masyarakatnya. (b03)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |