Senyum Sopir Truk Plat BK Di Geurute, Saat Wagub Aceh Dek Fadh Turun Menyapa

1 week ago 14
Aceh

4 Oktober 20254 Oktober 2025

Senyum Sopir Truk Plat BK Di Geurute, Saat Wagub Aceh Dek Fadh Turun Menyapa Wagub Aceh Fadhlullah menghentikan truk dan mengajak sopirnya makan dan beristirahat sejenak. Waspada.id/Ist

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

ACEH JAYA (Waspada.id): Momen penuh kehangatan sekaligus inspiratif terjadi di jalur lintas Banda Aceh–barat selatan, tepatnya di kawasan Gunung Geurute, Sabtu (4/10).

Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah, SE., atau akrab disapa Dek Fadh, mendadak menghentikan kendaraannya ketika melihat sejumlah sopir truk sedang beristirahat di pinggir jalan.

Dengan senyum ramah, ia turun dan menyapa satu per satu sopir, menanyakan kabar serta memastikan mereka sudah makan dan beristirahat dengan baik.

Sikap sederhana namun menyentuh hati itu menjadi pemandangan langka di tengah kesibukan pejabat daerah. Menariknya, beberapa sopir yang kendaraan mereka berplat BK (Sumatera Utara) mengaku terkejut sekaligus tersentuh dengan perhatian Wakil Gubernur Aceh tersebut.

Mereka juga menyampaikan rasa aman selama melintas di Aceh tanpa kendala apa pun terkait pelat kendaraan. “Kami merasa nyaman dan dihargai di Aceh. Terima kasih atas perhatian Pak Wagub,” ujar salah satu sopir dengan mata berbinar.

Dek Fadh bahkan memberikan uang makan kepada para sopir sebagai bentuk kepedulian pribadi terhadap para pekerja transportasi yang menjadi urat nadi perekonomian antarwilayah. Aksi spontan ini mendapat apresiasi luas dari masyarakat. (id65)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |