Keluarga Besar Masjid Agung Medan Bersyukur Musa Idishah Terpilih Masuk MWA USU

4 days ago 11
Medan

23 April 202523 April 2025

KELUARGA Besar Masjid Agung Medan di antaranya Sekretaris Badan Kenaziran sekaligus Ketua Bidang Kemakmuran dan Kegiatan Ibadah, H Yuslin Siregar, Sekretaris Umum BKM H Hendra DS, Bendahara Umum H Darwin, H Maksum Matondang, HT Soelaiman; dll, melakukan pertemuan untuk menyampaikan rasa syukur atas terpilihnya Musa Idishah (kanan) sebagai anggota Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Sumatera Utara (USU) periode 2025–2030. Waspada/ist KELUARGA Besar Masjid Agung Medan di antaranya Sekretaris Badan Kenaziran sekaligus Ketua Bidang Kemakmuran dan Kegiatan Ibadah, H Yuslin Siregar, Sekretaris Umum BKM H Hendra DS, Bendahara Umum H Darwin, H Maksum Matondang, HT Soelaiman; dll, melakukan pertemuan untuk menyampaikan rasa syukur atas terpilihnya Musa Idishah (kanan) sebagai anggota Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Sumatera Utara (USU) periode 2025–2030. Waspada/ist

MEDAN (Waspada): Kabar terpilihnya Musa Idishah sebagai anggota Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Sumatera Utara (USU) periode 2025–2030 disambut dengan penuh rasa syukur dan kegembiraan oleh keluarga besar Masjid Agung Medan.

Sosok yang akrab disapa Dodi ini tidak hanya dikenal sebagai tokoh masyarakat yang aktif di berbagai bidang, tetapi juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Masjid Agung Medan sekaligus Bendahara Badan Kenaziran Masjid Agung Medan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Keluarga Besar Masjid Agung Medan Bersyukur Musa Idishah Terpilih Masuk MWA USU

IKLAN

“Alhamdulillah, kita sangat bersyukur atas terpilihnya Bapak Musa Idishah sebagai salah satu anggota MWA USU dari unsur masyarakat,” ujar H Yuslin Siregar, Sekretaris Badan Kenaziran sekaligus Ketua Bidang Kemakmuran dan Kegiatan Ibadah BKM Masjid Agung Medan, Selasa, (22/4/25).

Ungkapan syukur juga memenuhi Grup WA Masjid Agung, di antaranya dari Sekretaris Umum BKM H Hendra DS, Bendahara Umum H Darwin, H Maksum Matondang, HT Soelaiman; Edwin Ginting, Chandra Sati Lubis, Ubbay, Nur Wahyudi dan lainnya.

Suasana syukur dan bahagia terpancar jelas di lingkungan Masjid Agung Medan, tempat Dodi selama ini mengabdikan dirinya untuk kemaslahatan umat. Para pengurus BKM dan Badan Kenaziran menyambut kabar ini dengan antusias sebagai bentuk rasa syukur atas amanah besar yang diterima oleh salah satu putra terbaik Sumut.

Menurut mereka, Musa Idishah selama ini dikenal sebagai sosok yang konsisten, amanah, dan rendah hati. Kepeduliannya terhadap pendidikan, sosial keumatan, serta program-program kemakmuran Masjid Agung Medan menjadi teladan bagi banyak orang.

Mereka meyakini bahwa kehadiran Dodi di tubuh MWA akan membawa kontribusi positif dalam membangun tata kelola USU yang lebih visioner.

Sebagai informasi, pemilihan anggota MWA USU dari unsur masyarakat dilaksanakan melalui sidang pleno Senat Akademik pada 22 April 2025. Musa Idishah terpilih bersama sembilan tokoh masyarakat lainnya dari total 19 calon yang lolos verifikasi. Mereka berasal dari latar belakang yang beragam, seperti pemerintahan, akademisi, dunia usaha, dan profesi profesional lainnya.

Selain Dodi, nama-nama lainnya yakni Abdul Haris, Agus Andrianto, Aminuddin Ma’ruf, Andrew Bingei Purba Siboro, Fadhullah, Harmen Saputra, Mahmud Nazly Harahap, Mohammad Abdul Ghani dan Nixon Lambok Pahotan Napitupulu.

Majelis Wali Amanat USU merupakan badan pengambil keputusan strategis tertinggi di lingkungan universitas yang berperan penting dalam menentukan arah kebijakan jangka panjang dan pengawasan terhadap pelaksanaan otonomi perguruan tinggi.

Komposisinya terdiri dari 21 orang, termasuk Menteri Pendidikan (exofficio), Rektor, 8 perwakilan Senat Akademik, serta 11 dari unsur masyarakat, di mana satu di antaranya adalah Gubernur Sumatera Utara (ex-officio). (rel)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |