Dokter Rumah Sakit Umum Alfuadi, dr M Allif Maulana Syafrin Lubis, M.Ked(PD), Sp.PD. Waspada.id/ist
Ukuran Font
Kecil Besar
14px
MEDAN (Waspada.id): Kementerian Kesehatan RI mencatat peningkatan kasus influenza dengan gejala mirip Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) dalam beberapa waktu terakhir.
Dokter Rumah Sakit Umum Alfuadi, dr M Allif Maulana Syafrin Lubis, M.Ked(PD), Sp.PD, menjelaskan bahwa influenza merupakan penyakit akut yang menyerang saluran pernapasan.
Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN
“Influenza disebabkan virus dengan berbagai tipe dan subtipe,” ujar dr Allif, kepada Media melalui keterangan persnya pada Rabu (5/11).
Menurutnya, terdapat tiga tipe virus influenza yang umum menginfeksi manusia, yakni influenza tipe A, B, dan C.
Tiga tipe tersebut termasuk dalam famili orthomyxoviridae, dengan sejumlah subtipe yang memiliki karakteristik berbeda.
Tipe A Paling Bervariasi
Influenza tipe A terbentuk dari kombinasi dua komponen, yakni Hemaglutinasi (H) dan Neuraminidase (N).
“Contohnya H7N7, H7N2, H7N3, H9N2, H5N1 (flu burung), hingga H1N1,” jelasnya.
Jenis ini dapat menginfeksi manusia, mamalia, dan burung, serta dinilai sebagai tipe yang paling mudah bermutasi sehingga berpotensi memicu wabah.
Tipe B Hanya Menginfeksi Manusia
Influenza tipe B hanya menyerang manusia, terdiri dari dua garis utama yakni B Yamagata 1688 dan B Victoria 287.
Tipe C Lebih Lemah
Sementara itu, tipe C dapat menginfeksi manusia, anjing, dan babi, namun tingkat infeksinya dinilai lebih lemah dibandingkan tipe A dan B.
“Meski dapat menyerang beberapa spesies, tipe C tidak sekuat tipe lainnya,” ucap dokter yang juga anggota IDI Cabang Binjai itu.
Masyarakat diimbau tetap waspada terhadap gejala influenza, terutama pada kelompok rentan seperti anak-anak, lansia, dan penderita penyakit penyerta (komorbid).(id20)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.






















































