Kapolres Madina AKBP Bagus Priyandy: Masyarakat Jangan Takut Kepada Saya

4 days ago 10
Sumut

13 Januari 202613 Januari 2026

 Masyarakat Jangan Takut Kepada Saya Kapolres Madina AKBP Bagus Priyandy, S.IK, M.Si

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

PANYABUNGAN (Waspada.id): AKBP Bagus Priyandy, S.IK, M.Si, meminta masyarakat Kabupaten Mandailing Natal (Madina) untuk tidak takut terhadap dirinya yang pernah menjabat sebagai penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hal ini disampaikannya dalam acara pisah sambut Kapolres Madina di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Senin (12/1) malam.

“Jangan takut kepada saya. Saya sadari beberapa waktu lalu Madina menjadi viral secara nasional karena teman-teman saya penyidik KPK masuk ke daerah ini dan membuat nama Madina sedikit jelek. Namun, saya datang dengan niat baik sebagai polisi yang harus mengayomi masyarakat,” ucap mantan Kasat Narkoba Poso, Sulawesi Tengah tersebut.

Bagus juga mengajak seluruh pihak mulai dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) hingga tokoh masyarakat untuk bekerja sama dan memberikan kritikan guna membangun Madina. “Saya mohon kerjasamanya dengan seluruh unsur Forkopimda Madina, termasuk tokoh-tokoh agama dan tokoh-tokoh masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis menyambut kedatangan AKBP Bagus Priandy. Ia mengakui bahwa tidak hanya masyarakat, namun sebagian pejabat di Madina juga merasa cemas melihat background baru Kapolres tersebut. “Saya pastikan dengan background Pak Kapolres yang baru banyak yang pejabat yang cemas. Namun, saya yakin di Madina para pejabatnya jujur dan bersih, sehingga hal-hal yang ditakutkan dan dicemaskan itu tidak perlu,” ungkapnya.

AKBP Bagus Priandy menggantikan AKBP Arie Paloh yang telah dimutasi dan dipromosikan menjadi Wadir Binmas Polda Sumut. Sebelum menjabat Kapolres Madina, Bagus pernah bertugas sebagai penyidik KPK selama kurang lebih 8 tahun.(id100)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |