Hari Keempat Pencarian Mobil Avanza Hanyut Ditemukan Satu Korban

11 hours ago 4
AcehHeadlines

27 April 202527 April 2025

JASAD korban mobil avanza dievakuasi menuju RSUD Kota Subulussalam. (Waspada/Ist) JASAD korban mobil avanza dievakuasi menuju RSUD Kota Subulussalam. (Waspada/Ist)

SUBULUSSALAM (Waspada): Hari keempat pencarian korban kecelakaan lalu lintas tunggal mobil avanza di jalan nasional lintas Aceh – Sumut yang masuk jurang dan hanyut di alur Lae (sungai) Kombih ditemukan seorang korban hanyut dan mengapung di bantaran sungai sekitar pemandian Sikelang, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Minggu (27/4).

Korban diketahui bernama Herry Purnomo, 53 warga Dusun V Gang Hidayat, Desa Buntu Bedimbar, Kecamatan Tanjungmorawa, Deliserdang itu telah dievakuasi ke RSUD Kota Subulussalam.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Hari Keempat Pencarian Mobil Avanza Hanyut Ditemukan Satu Korban

IKLAN

Perwira Pengendali (Padal) pencarian korban kecelakaan, AKP Abdul Malik, SH membenarkan hal tersebut kepada wartawan.

“Pagi tadi tim pencarian dari Polres Subulussalam menemukan satu jenazah penumpang avanza yang masuk jurang dalam keadaan mengapung terbawa arus di kawasan Sikelang,” kata Abdul Malik, Kapolsek Penanggalan.

Diketahui, mobil avanza hitam Nomor Polisi D 1217 SHJ masuk jurang di Dusun Buluh Didi, Desa Tanjung Mulia, Kecamatan STTU Jehe, Kabupaten Pakpak Bharat asal Kabupaten Simelue, Aceh pemandu mobil ambulans BL 9001 SW yang membawa jenazah menuju Jambi, Rabu (23/4) sore.

Sempat tertunda akibat kejadian itu, perjalanan mobil ambulans dilanjutkan ke Jambi, seperti disampaikan sumber Waspada, konten kreator Kedabuhen Chanel Jhoni Tumangger usai berkomunikasi langsung dengan keluarga korban di Jambi, pasca kejadian.

Kapolres Subulussalam, AKBP Muhammad Yusuf turun ke lokasi dan meninjau proses pencarian korban di Pos Pantau Aliran Sungai Sikelang, Kamis (24/4).

Terlibat dalam pencarian itu sejumlah personel Polres dan Kodim 0118/Subulussalam, Tim Basarnas, BPBD Pakpak Bharat dan BPBD Subulussalam dan masyarakat setempat.

Turun juga ke sana Wakil Wali Kota Subulussalam Nasir Kombih, Wakil Bupati Pakpak Bharat H. Mutsyuhito Solin, Wakil Ketua DPRK Rasumin Pohan, Staf Ahli Baginda Nst, Plt. Camat Penanggalan, Cari Dengan Bancin dan Camat Sitellu Tali Urang Jehe, Mike Baskara Ujung.

Kepada wartawan, Kapolres AKBP Yusuf mengatakan jika upaya pencarian dilaksanakan selama tujuh hari pasca kejadian dengan menelusuri aliran sungai dari titik awal kecelakaan.

Tiga penumpang avanza, yakni Kiki Permadi, 51 warga Jalan Enggang, Desa Kenangan, Kecamatan Percut Seituan, Deliserdang, Herry Purnomo, 53 warga Dusun V Gang Hidayat, Desa Buntu Bedimbar, Tanjungmorawa, Deliserdang dan Zuato Balkiah, 37, warga Jalan RD Wijaya Komp Guru, Kebun Kopi nomor 37 Desa The Hok Kecamatan Jambi Selatan, Provinsi Jambi. (b17)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |