
PADANGLAWAS (Waspada): Diduga hilang kendali, minibus menabrak pembatas jalan dan terjun ke sungai di Desa Aeknabara, Kecamatan Aeknabara Barumun, Kabupaten Padanglawas (Palas).
Informasi dihimpun Waspada, Senin (7/4) kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 00.30 WIB, tepat di jembatan kembar di Desa Aeknabara, Kecamatan Aeknabara Barumun.
Dimana minibus Barbaran Nauli Travel dengan nomor polisi BD 7358 AC dari Panyambungan Kabupaten Mandailing Natal membawa delapan belas orang penumpang dari Panyabungan menuju kota Pekanbaru, Provinsi Riau.

Kecelakaan itu mengakibatkan tiga orang penumpang mengalami luka serius, dan langsung dilarikan ke rumah sakit, sementara seorang Balita berusia 6 bulan masih belum ditemukan, diduga hanyut terbawa arus sungai.
Kapolres Padanglawas, AKBP Dodik Yulianto, SIK melalui Kasat Lantas, AKP Tongan Siregar membenarkan kejadian kecelakaan tunggal mini bus di Desa Aeknabara tersebut.
Dari 18 orang penumpang, 13 orang mengalami luka ringan serta tiga orang korban mengalami luka serius dan setelah kejadian langsung dibawa rumah sakit terdekat untuk mendapat perawatan. Sementara seorang bayi berusia enam bulan belum ditemukan.
Namun hingga sore menjelang malam, setelah tim SAR turun ke lokasi, bayi usia enam bulan yang diduga hanyut terseret arus sungai masih belum juga ditemukan.
Menurut keterangan warga sekitar, bahwa di lokasi jembatan kembar di Desa Aeknabara, Kecamatan Aeknabara Barumun itu telah sering terjadi kecelakaan. (a30/B)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.