Sekolah Minggu Buddha Yayasan Purnama Satya Dharma Pantailabu Rayakan Ulang Tahun Ke-3

4 hours ago 2
Sumut

1 Januari 20261 Januari 2026

Sekolah Minggu Buddha Yayasan Purnama Satya Dharma Pantailabu Rayakan Ulang Tahun Ke-3 Pihak Sekolah Minggu Buddha Yayasan Purnama Satya Dharma merayakan ulang tahun yang ke-3 tepat pada tahun baru, Kamis (1/1/2026). Waspada..id/Idris Lubis

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

PANTAILABU (Waspada.id): Sekolah Minggu Buddha (SMB) Yayasan Purnama Satya Dharma yang terletak di Desa Paluh Sibaji, Kecamatan Pantailabu, Kabupaten Deliserdang, merayakan ulang tahun yang ke-3 tepat pada tahun baru, Kamis (1/1/2026).

Ulang tahun yang diselenggarakan dengan sederhana ini dihadiri oleh Pembina Yayasan dr. Rudi Kho, Ketua Umum Yayasan Purnama Satya Dharma, Bunhui, kemudian Pengawas Sekolah Minggu Buddha, Kim Han, Kepala Sekolah Minggu Buddha, Chandra Lim, Wanita Buddhis Indonesia (WBI) Pantailabu, Persatuan Umat Buddha (PUB) Pantailabu, serta muda-mudi dan anak-anak sekolah minggu (Gabi).

Pengawas Sekolah Minggu Buddha, Kim Han dalam sambutannya mengucapkan selamat ulang tahun ke-3 kepada Sekolah Minggu Buddha Yayasan Purnama Satya Dharma.

“Sekolah Minggu Buddha ini berdiri pada tanggal 1 Januari 2023 lalu dan pada hari ini genap berusia 3 tahun. Kami berharap kedepannya dapat terus berkembang,” kata Kim Han.

Menurutnya, pihak Sekolah Minggu Buddha dapat berbenah ke arah yang lebih baik dengan menghadirkan pihak Kementerian Agama (Kemenag) dalam setiap kegiatan yang diadakan, karena Sekolah Minggu tersebut sudah terdaftar di Direktorat Jenderal Kemenag.

Kim Han juga berharap semua pengurus Sekolah Minggu Buddha, Yayasan, WBI, PUB, dan pihak terkait dapat bekerja sama untuk menyukseskan peletakan batu pertama pembangunan Sekolah Minggu Buddhis yang akan dilaksanakan pada tanggal 11 Januari mendatang, cetusnya.

Sementara itu, Penyelenggara Bimas Buddha Kemenag Deliserdang, Rames Kumar M.Pd, melalui sambungan telepon selulernya mengatakan, Sekolah Minggu Buddha Purnama Satya Dharma di Desa Pantailabu adalah salah satu Sekolah Minggu Buddha yang terdaftar di Direktorat Jenderal Bimas Buddha Kementerian Agama Republik Indonesia.

“Dengan demikian, Sekolah Minggu Purnama Satya Dharma merupakan salah satu Sekolah Minggu Buddha yang berada dalam pengawasan dan binaan dari Kementerian Agama, termasuk bantuan berupa kesejahteraan guru, bantuan operasional, dan lainnya,” paparnya

“Saya selaku Penyelenggara Bimas Buddha Kabupaten Deliserdang mengucapkan selamat ulang tahun ke-3, semoga Sekolah Minggu Buddha Purnama Satya Dharma semakin maju dan berkembang, sehingga dapat melahirkan kader atau guru Agama Buddha yang handal,” harapnya,

Ketua Umum Sekolah Minggu Buddha Yayasan Purnama Satya Dharma, Bunhui atau akrap disapa Awi mengucapkan selamat ulang tahun ke-3 kepada Sekolah Minggu Buddha (SMB) Yayasan Purnama Satya Dharma.

“Mari semua pihak dan pengurus dapat bekerja sama untuk mendukung program Sekolah Minggu Buddha ini agar kedepannya dapat berkembang dan lebih sukses,” tandasnya.

Perayaan ulang tahun ini ditandai dengan pemotongan tumpeng dan kue ulang tahun yang diiringi lagu ulang tahun. (id.28/Idris Lubis)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |