Pelatih Timnas Futsal Indonesia Masuk Nominasi Award 2025

1 week ago 16
Olahraga

4 Januari 20264 Januari 2026

Pelatih Timnas Futsal Indonesia Masuk Nominasi Award 2025

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

JAKARTA (Waspada.id): Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto (foto), masuk nominasi pelatih terbaik tim nasional putra dalam Futsal Award 2025. Hal tersebut diumumkan Futsal Planet 1997 melalui media sosial Instagram.

Nama Souto adalah yang diumumkan yang kesekian, setelah sejumlah nama.

Souto akan bersaing dengan sejumlah kandidat seperti Jose Luis Cristovao (Portugal), Marcos Xavier Andrade (Brasil) dan Oleksandr Kosenko (Ukraina).

Ini adalah kali pertama nama Souto masuk daftar nominasi pelatih tim nasional putra terbaik. Kisah sukses Souto bersama Timnas Indonesia menjadi salah satu tolok ukurnya.

Pada 2025 Souto mempersembahkan medali emas SEA Games untuk Indonesia. Kendati cuma satu emas, ini pencapaian luar biasa sebab mengalahkan Thailand yang langganan Piala Dunia Futsal.

Selain nominasi pelatih tim nasional putra terbaik, ada pula nominasi pelatih tim nasional putri terbaik, pelatih klub terbaik, juga pemain terbaik berikut dengan posisi-posisinya.

Futsal Award pertama kali diadakan pada 2020. Atlet futsal paling berprestasi dalam ajang ini adalah Ricardinho, yakni enam kali meraih gelar pemain terbaik.

Namun, untuk kategori putri yang tersukses adalah Amandinha. Pemain asal Brasil ini delapan kali dinobatkan sebagai pemain terbaik, melebihi gelar Ricardinho.

Sementara gelar pelatih terbaik terbanyak diraih dua sosok yang sama-sama mengoleksi lima gelar. Dua pelatih tim nasional putra itu adalah Jise Venancio Lopez dan Jorge Braz. (id08/cnni)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

TOPIK LAINNYA

Olahraga18 Desember 202518 Desember 2025

TIMNAS Futsal Indonesia menjaga asa meraih medali emas usai mengalahkan Malaysia di SEA Games 2025, Kamis (18/12). FFI 🔗 Baca Juga Bungkam Thailand, Timnas Futsal U-16 Juara Piala AFF 2025…

Olahraga2 November 20252 November 2025

JAKARTA (Waspada.id): Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (foto), mengapresiasi kemenangan Timnas Futsal Indonesia atas Australia dengan skor 3-1 dalam laga International Friendly Match di Indonesia Arena, Sabtu (1/11). Erick menilai…

Olahraga18 Oktober 202518 Oktober 2025

BANDA ACEH (Waspada.id): Ratusan pemain muda berbakat dari berbagai kabupaten/kota di Aceh mengikuti seleksi bertajuk Talent Detection untuk Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia kelompok umur U-16 dan U-19. Kegiatan yang…

Olahraga15 Januari 202515 Januari 2025

JAKARTA (Waspada): Timnas Futsal Putri Indonesia menang besar 11-3 atas Kirgistan pada pertandingan perdana Grup B Kualifikasi Piala Asia Futsal Putri 2025. Timnas Futsal Putri Indonesia langsung menerapkan permainan agresif…

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |