Malam Pergantian Tahun, BKMT Langsa Gelar Zikir Kenang Tsunami Dan Banjir Aceh

2 hours ago 1
Aceh

1 Januari 20261 Januari 2026

Malam Pergantian Tahun, BKMT Langsa Gelar Zikir Kenang Tsunami Dan Banjir Aceh Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Langsa saat menggelar zikir dan doa bersama mengenang 21 tahun gempa dan tsunami serta bencana banjir longsor di Aceh dan Sumatera November lalu di Masjid Agung Darul Falah Kota Langsa, Rabu (31/12/2025). Waspada.id/Munawar

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

LANGSA (Waspada.id): Malam pergantian tahun 2025, Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Langsa menggelar zikir dan doa bersama mengenang 21 tahun gempa dan tsunami serta bencana banjir longsor di Aceh dan Sumatera November lalu di Masjid Agung Darul Falah Kota Langsa, Rabu (31/12/2025) malam.

Acara dipandu Ustadz H. Nasruddin, M.Pd dan Tgk. Haizir Rizki Amiruddin, S.Th.I, Zikir dihadiri Ketua DPRK Langsa, Ketua TP PKK Kota Langsa, Ketua Persit KCK Dim 0104/Aceh Timur, Ketua Bhayangkari Langsa, Ketua Dharmayukti Langsa, Ketua Dekranasda Langsa, Sekda Kota Langsa, para Ketua Organisasi Wanita beserta pengurus dan Ibu-ibu ASN dalam lingkungan Pemerintah Kota Langsa.

Ketua BKMT Kota Langsa, Ny. Safira Muhammad Haikal menyampaikan pada malam ini, zikir dan doa yang dilantunkan memiliki makna yang sangat mendalam. Melalui momentum ini kita bersama-sama tidak hanya mengenang musibah gempa dan tsunami 21 tahun yang lalu, tetapi juga banjir dan longsor yang telah melanda Aceh dan Sumatera.

“Musibah tersebut bukan hanya meninggalkan duka dan kehilangan, tetapi juga menjadi pengingat bagi kita semua tentang betapa lemahnya manusia dan betapa besarnya kekuasaan Allah Swt. Semoga mereka yang wafat mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah Swt,” ungkapnya.

Menurutnya, zikir dan do’a yang kita panjatkan malam ini adalah bentuk kepasrahan dan penghambaan kita kepada Allah Swt, serta permohonan kita agar saudara-saudara terdampak musibah diberi ketabahan, kekuatan, dan digantikan dengan kebaikan yang berlipat ganda.

Ketua BKMT Kota Langsa, Ny. Safira Muhammad Haikal. Waspada.id/Munawar

“Hendaknya, musibah ini tidak hanya kita maknai sebagai ujian, tetapi juga sebagai panggilan untuk kembali memperkuat iman dan memperbanyak syukur serta memupuk kepedulian sosial kita semua,” paparnya.

Lanjutnya, semoga melalui zikir dan doa ini juga, Allah Swt menjauhkan Kota Langsa dan seluruh wilayah Aceh dari bencana, serta senantiasa melimpahkan keberkahan dan keselamatan bagi kita semua.

“Apresiasi dan terima kasih saya ucapkan kepada seluruh jamaah dan panitia BKMT Kota Langsa atas terselenggaranya kegiatan yang penuh makna ini. Semoga setiap lantunan zikir dan do’a kita malam ini dicatat sebagai amal kebaikan,” kata Ketua BKMT Kota Langsa ini.

Hal senada juga turut disampaikan Ustadz H. Nasruddin sebelum memulai zikir dan doa bersama menyatakan, dalam setiap bencana, Allah Swt mengingatkan kita selaku manusia agar kembali kepada-Nya.

“Memperbaiki diri pribadi dan hubungan dengan sesama manusia. Kesabaran, kepedulian sosial, serta solidaritas adalah kunci agar bencana menjadi jalan peningkatan iman, bukan sumber keputusasaan,” imbuhnya.(Id75)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |