Ukuran Font
Kecil Besar
14px
ACEH TAMIANG (Waspada): PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk menunjukkan komitmennya dalam mendukung percepatan pemulihan pascabencana di Aceh Tamiang, dengan menghadirkan layanan wifi gratis di kawasan Hunian Dantara (Huntara) yang terletak di Kampung Opak, Kecamatan Bendahara Kabupaten Aceh Tamiang.
Upaya ini dilakukan melalui kolaborasi lintas BUMN bersama Danantara guna memastikan pemulihan berjalan lebih cepat, terpadu, dan berdampak luas bagi masyarakat terdampak.
Direktur Utama Telkom Indonesia, Dian Siswarini, mengatakan bahwa bersama Danntara mereka telah menyiapkan berbagai fasilitas pendukung yang telah disiapkan untuk masyarakat, termasuk infrastruktur konektivitas.
“Kalau peran Telkom di Huntara, kami memberikan layanan wifi gratis. Untuk saat ini di lokasi ini ada lebih dari 25 access point yang kami pasang untuk membantu masyarakat yang tinggal di Huntara. Wifi ini bisa diakses hingga ribuan pengguna dan manfaatnya sangat besar bagi masyarakat,” ujar Dian kepada wartawan di sela-sela mendampingi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan COO Danantara, Dony Oskaria serta lainnya saat meninjau langsung Huntara, Kamis (1/1/2026).
Menurut Dian, kolaborasi antar-BUMN menjadi kunci agar pemulihan tidak dilakukan secara parsial. Dengan sinergi yang terintegrasi, bantuan dapat menjangkau lebih luas dan proses pemulihan dapat berlangsung lebih cepat. “Kami tidak bekerja sendiri. Telkom membantu di sisi konektivitas, BUMN lain juga mengambil peran masing-masing. Dengan kolaborasi seperti ini, pemulihan Aceh Tamiang bisa dipercepat,” katanya.

Selain menghadirkan wifi gratis, Telkom juga menyalurkan bantuan infrastruktur pendukung lainnya di Sumatera. Untuk pengerahan infrastruktur jaringan TelkomGroup yang meliputi 18 site satelit, 57 adaptor daya BTS (rectifier system), 768 unit genset stanby maupun mobile, serta 776 paket baterai guna memastikan keberlangsungan layanan di wilayah terdampak.
Melalui program Peduli Siaga TelkomGroup atau Telkom Peduli, perusahaan juga menyalurkan berbagai bantuan kemanusiaan. Selain ratusan genset, ada juga 37 unit sumur bor, 500 unit handphone, 4 unit tenda, penyaluran sembako di 161 posko, serta bantuan usaha bagi 682 warga terdampak. Telkom juga mengerahkan 4 unit alat berat beserta truk pengangkut, mendirikan 6 posko kesehatan, serta mengoperasikan dapur umum di tiga lokasi untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat.
“Pemulihan ini bukan hanya soal jaringan, tetapi juga bentuk kepedulian kami bersama-sama membantu agar pemulihan lebih cepat,” tegas Dian.
Tak hanya fokus pada bantuan fisik dan kemanusiaan, TelkomGroup juga memberikan keringanan bagi pelanggan yang terdampak. Khusus pelanggan IndiHome, Telkom memberikan penghapusan tagihan, sementara pelanggan Telkomsel memperoleh kuota internet gratis dengan jumlah yang signifikan. Kebijakan ini diambil mengingat banyak masyarakat yang tengah menghadapi kesulitan ekonomi pascabencana.
“Ini bentuk empati kami kepada pelanggan. Di tengah kondisi sulit, kami ingin meringankan beban mereka agar tetap bisa berkomunikasi dan mengakses informasi,” ujar Dian.
Di sejumlah titik lainnya, Telkom juga menyediakan hotspot dan wifi gratis di area publik dan posko-posko pengungsian. Selain itu, bantuan sosial berupa bahan pokok serta dukungan layanan kesehatan terus disalurkan secara berkelanjutan. Begitu juga kegiatan trauma healing bagi anak-anak juga turut dilakukan untuk membantu pemulihan psikologis korban bencana.
Dengan berbagai langkah tersebut, Telkom berharap kehadirannya dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat Aceh Tamiang. Melalui kolaborasi lintas sektor dan komitmen berkelanjutan, Telkom bersama Danantara dan BUMN lainnya optimistis pemulihan Aceh Tamiang dapat berjalan lebih cepat dan masyarakat dapat segera kembali menjalani kehidupan secara normal. (id16)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.






















































