
Ukuran Font
Kecil Besar
14px
Pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Tani Sumatera Utara (Sumut) 2025-2030 di Hotel Regale Jalan H Adam Malik, Medan, Senin (30/6/2025). Waspada/Ist
Scroll Untuk Lanjut Membaca
IKLAN
MEDAN (Waspada): Ari Wibowo terpilih secara musyawarah menakhodai Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Tani Sumatera Utara (Sumut) 2025-2030 dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) yang dirangkai dengan pelantikan, digelar di Hotel Regale Jalan H Adam Malik, Medan, Senin (30/6/2025).
Ari Wibowo yang juga Anggota DPRD Sumut periode 2014-2019 dan 2019-2024 ini, memimpin perhimpunan besutan Presiden Prabowo Subianto itu, didampingi Sekretaris Dimas Tri Adji setelah mendapat dukungan dari 21 DPC di kabupaten/kota di Sumut.
Hadir dalam acara pelantikan itu Sekjen Pemuda Tani Pusat. RS Suroyo Jr, Wakil Ketua Umum Pemuda Tani Indonesia, Sabam Rajagukguk, anggota DPR RI Sugiat Santoso, yang juga Wakil Ketua Komisi 13, Ketua Caretaker Musdalub Pemuda Tani Indonesia, Ahmad Bahtiar Sebayang, Ketua SC Pemuda Tani Sumut Riki Wahyudi, DPD Gerindra Sumut, Meryawaty Amelia Prasetyo akrab disapa Ayin, Walikota Medan Rico Waas dan Wakil Zakiyudin beserta beberapa kepala daerah lainnya.
Dalam sambutannya, Ari Wibowo mengatakan, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada pengurus yang sudah memberikan kepercayaan memimpin DPD Pemuda Tani, dalam Musdalub yang berlangsung selama dua hari itu.
“Terimakasih juga kami sampaikan kepada pengurus pusat yang memberikan perhatian, sehingga acara berlangsung sukses,” ujar Ari seraya menambahkan, pihaknya akan berjuang menyusun langkah dan program kerja selama 5 tahun ke depan.
Senada, Anggota DPR RI Sugiat Santoso, yang juga Wakil Ketua Komisi 13, mengaǰak semua pengurus untuk terus menggelorakan semangat memajukan petani. Karena, di awal pemerintahannya, Presiden Prabowo Subianto menitikberatkan ketahanan pangan, yang mencakup sektor pertanian sebagai salah satu program unggulnya.
“Saat ini, kondisi ekonomi global sedang dalam nafsi nafsi (tidak menentu), dan sekang hampir semua sektor, pengusaha besar bahkan konglomerat Bill
Walikota Medan Rico Waas dalam sambutannya mengapresiasi terpilihnya Ari Wibowo menjadi Ketua DPD Pemuda Tani, dan mendorong kepengurusan untuk memaksimalkan program hilirasi di Sumut, termasuk di Kota Medan.
“Banyak hal yang bisa dilaksanakan dari program, hilirisasi dari, misalnya satu produk cokelat bisa jadi minuman bahkan bisa diekspor ke luar negeri,” katanya.
Lebih dari itu, Pemuda Tani bisa menjadi pelaku utamanya sendiri dalam program hilirisasi, yakni program yang memiliki sifat turunan produk itu.
Hidup dan Aktif
Semetara itu, Ketua Caretaker Musdalub Pemuda Tani Indonesia, Ahmad Bahtiar Sebayang, mengatakan, pihaknya berharap Pemuda Tani Indonesia di Sumatera Utara benar-benar hidup, aktif, dan hadir sampai ke desa-desa.
Terpisah, pihak panitia diwakili Rahmat Rayyan yang juga anggota DPRD Sumut dari Fraksi Gerindra itu menyampaikan apresiasinya atas Musdalub dan pelantikan yang berjalan lancar dan sukses.
Acara pelantikan dilangsungkan dengan penyerahan pataka kepada pengurus baru, dan pembacaan SK DPP Pemuda Tani yang disaksikan pengurus DPP dan Walikota Medan, beserta seluruh hadirin.
Adapun pengurus DPD Pemuda Tani 2025-2030 Ketua Ari Wibowo dan Sekretaris Dimas Tri Aji, Bendahara Cornelius. (cpb)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.