
MEDAN (Waspada): Bangunan tanpa izin masih menjadi persoalan klasik di Kota Medan. Ironinya, keberadaan bangunan liar yang berdiri megah tersebut justru merugikan warga sekitar.
Salah satu lokasi bangunan tanpa izin yang baru-baru ini diungkap warga lewat media sosial, yakni berada di Jalan Perbatasan, Kelurahan Glugur Darat I, Kecamatan Medan Timur.
Scroll Untuk Lanjut Membaca
IKLAN
Menurut warga melalui laporan langsung via platform TikTok itu, padahal Satpol PP Kota Medan sudah pernah turun untuk melihat langsung ke lokasi, namun tidak kunjung melakukan pembongkaran. Mereka berharap bangunan yang bermasalah alias tanpa izin tersebut, segera dilakukan pembongkaran.
Sebab sebelum ada bangunan tersebut, warga tidak merasakan banjir di lingkungan tempat tinggal mereka. Tetapi kini kondisinya sangat merugikan warga.
Merespon keluhan rakyatnya ini, Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas mengaku, bahwa pihaknya melalui dinas terkait sudah menyurati semua bangunan yang tak mengantongi izin.
“Kita (Pemko Medan) hadir untuk masyarakat, maka itu kami akan cek kembali keberadaan bangunan-bangunan itu. Kami akan surati lagi, bahkan ada beberapa bangunan juga yang dipasang garis agar tak melanjutkan pekerjaan,” ungkap dia menjawab wartawan di sela-sela peninjauan kondisi jalan Kota Medan, Kamis (24/4).
Rico menambahkan, di era pemerintahannya, Pemko Medan ingin memperlihatkan transparansi pengawasan pembangunan yang dikerjakan kepada masyarakat. Hal itu sebagai bentuk kepedulian pemerintah yang benar-benar hadir di tengah-tengah masyarakat. “Intinya, kami akan cek kembali. Karena berdasarkan laporan dari Dinas Perkim, ada beberapa bangunan yang bermasalah,” ujarnya.
Lebih lanjut Rico menjelaskan, yang perlu dipahami masyarakat adalah, setiap hendak membangun di kota ini ada aturan main yang wajib diikuti. Salah satunya soal perizinan. Bahkan anggota DPRD Medan pun turut menyerap aspirasi masyarakat yang dirugikan atas bangunan bermasalah.
“Artinya apa, kalau sejatinya kita tidak melaksanakan aturan yang memang harus dilakukan, gak mungkin berbangsa dan bernegara ini bisa dijalankan dengan baik,” pungkasnya. (m26)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.