
Ukuran Font
Kecil Besar
14px
JAKARTA (Waspada): Pesta Perak atau Perayaan 25 Tahun Tugu Ompu Guru Sinanti Raja Siregar akan digelar pada Sabtu 12 Juli 2025 di Desa Ria-Ria, Kecamatan Pollung, Humbang Hasundutan , (Humbahas).
Acara akbar akan dihadiri ribuan undangan dari seluruh pelosok tanah air.
Scroll Untuk Lanjut Membaca
IKLAN
Panitia telah menyebar undangan tidak hanya kepada keturunan Ompu Guru Sinanti Raja Siregar yang berada di dalam dan luar negeri, namun juga hula-hula (paman, red) dan lainnya.
Pesta Perak 25 tahun Tugu Sinanti Raja di Desa Siriaria ini digelar setelah selesainya pemugaran tugu yang dilakukan dalam tiga bulan terakhir.
Panitia yang berada di Desa Ria-Ria telah bekerja keras untuk menuntaskan pemugaran tugu persatuan Ompu Sinanti Raja Siregar tersebut.
Ketua Panitia Edward Siregar mengatakan, atas kesepakatan bersama keturunan Ompu Guru Sinanti Raja telah mendirikan tugu tersebut dan meresmikannya pada tanggal 7 – 9 Juli 2000 lalu..
“Adapun Pesta Perak dilaksanakan, Sabtu 12 Juli 2025 di Ria-Ria Kecamatan Pollung Kabupaten Humbang Hasundutan,” ujar Edward Siregar di Desa Ria-Ria, sebagaumana dikutip dari relis yang diterima, Minggu (6/7/2025).
Mengingat pendirian Tugu sudah 25 tahun, pada tahun 2025 ini, sehingga keturunannya yang ada di kampung halaman di Ria-Ria dan yang tinggal di perantauan sepakat untuk melaksanakan pesta perak setelah dilakukan pemugaran.
“Harapan saya semua keturunannya (Ompu Guru Sinanti Raja Siregar) semakin kompak dan bersatu. Acara ini juga sekaligus berdoa bersama untuk mengucap syukur atas berkat-berkat yang telah diterima,” jelasnya..
Edward berharap dengan adanya acara ini, semua keturunan Ompu Guru Sinanti Raja mengingat sejarah sehingga di hari yang akan datang ada kerinduan melihat Bonapasogit (kampung halaman).
Terkait dengan persiapan acara, yang tinggal sepekan lagi, Edward memastiakn, panitia telah bekerja keras untuk mempersiapkannya dengan matang.
Menurut Edward, pelaksanaan pesta perak dan pemugaran tugu, juga berkat kerjasama dan gotong royong dari keturunan Ompu Guru Sinanti Raja.
Dia mohon doa agar acara ini berlangsung dengan baik dan sukses.
Sejarah Singkat
Ompu Guru Sinanti Raja adalah salah seorang keturunan Siregar yaitu anak dari Raja Pamoto Siregar. Raja Pamoto adalah anak dari Guru Sinungsungan yaitu Putra Silali Siregar.
Ompu Guru Sinanti Raja Siregar lahir dan besar di Muara, Kabupaten Tapanuli Utara.
Setelah menikah dengan boru Manullang (putri dari Raja Napasang Simanullang dari Simangulampe Kecamatan Bakara), Ompu Guru Sinanti Raja Siregar bersama istri berangkat merantau ke Ria ria Kecamatan Pollung dan mendirikan kampung di sana.
Ompu Guru Sinanti Raja Siregar mempunyai dua putra bernama Guru Tumindi yang menikah dengan Boru Samosir dan Guru Lobi yang menikah dengan Boru Matondang dan boru Sihotang serta dua orang Putri.
Putri pertama menikah dengan Ompu Namora Bilang Lumban Gaol di Bakara. Sedang putri kedua menikah dengan Tuan Sappulu Silaban di Silaban.
Ompu Sinanti telah memiliki banyak keturunan yang tinggal di Bonapasogit maupun di perantau di seluruh Indonesia bahkan di luar negeri. (Rel/J05)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.