Tiba-Tiba Prabowo Panggil Sri Mulyani Cs ke Istana, Ada Apa?

1 week ago 6

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, dan Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara di Istana Negara, Selasa (4/3/2025). Dalam rapat itu membahas terkait APBN 2026 mendatang.

"Rapat internal, persiapan untuk APBN tahun depan," kata Sri Mulyani kepada wartawan usai rapat.

Namun ia belum mau membeberkan detail rapat lebih jauh. Terkait dengan rencana pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) ia juga memastikan akan diumumkan oleh Presiden Prabowo Subianto.

"Nanti diumumkan bapak presiden, kami sedang siapkan Insya Allah segera selesai," kata Sri Mulyani.

Sebelumnya, dalam rapat kerja bersama Komisi XI DPR RI, Kamis (13/2/2025), Sri Mulyani mengungkapkan efisiensi anggaran masih akan terus dilakukan dan menjadi budaya baru dalam penyusunan APBN 2026 .

"Akan dijadikan sebagai baseline kalau ini menciptakan sebuah budaya baru untuk efisiensi dari birokrasi di seluruh K/L, sehingga tentunya nanti hasil dari 2025 akan digunakan untuk penyusunan 2026 juga," ucap Sri Mulyani di Ruang Rapat Komisi XI DPR, Jakarta.

Ia mengatakan, dengan mekanisme pemangkasan anggaran belanja pemerintah pusat pada tahun ini senilai Rp 306,69 triliun, maka ke depan pola belanja pemerintah pusat akan lebih efisien dan terukur.

Menurut Sri Mulyani, efisiensi anggaran senilai Rp 306,69 triliun itu tidak akan mengubah postur APBN 2025 yang nilai belanjanya sebesar Rp 3.621,3 triliun. Sebab, belanja pemerintah pusat yang terpangkas itu diarahkan untuk program-program prioritas pemerintah untuk memperkuat kesejahteraan masyarakat.

"Diharapkan akan menciptakan sebuah budaya baru, penekanan kepada pelaksanaan tugas secara efisien, secara cepat, secara baik, pelayanan publik tidak dikorbankan dan tentu berbagai target-target tidak akan kita lakukan pengurangan," tuturnya.


(emy/mij)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Zulhas Sebut Program MBG Butuh Rp 1-2 T Per Bulan

Next Article Penampakan Barang Ilegal Rp 49 M yang Disikat Sri Mulyani Cs

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |