Tak Perlu ke Korea! Beli Vita Berry yang Lagi Viral Ada di Transmart

1 week ago 7

Jakarta, CNBC Indonesia - Para pencinta buah premium kini berkesempatan untuk menikmati langsung sensasi manis maksimal dari strawberry viral asal Korea, Vita Berry Strawberry! Hadir secara eksklusif di Transmart Kota Kasablanka dan Transmart Central Park pada tanggal 7 - 9 Maret 2025, strawberry ini siap memanjakan lidah pelanggan dengan kualitas terbaik strawberry Korea yang langsung diterbangkan dari kota asalnya Nonsan, Korea Selatan.

Vita Berry Strawberry merupakan strawberry premium yang hanya dibudidayakan di Nonsan, Korea Selatan. Strawberry ini menawarkan rasa manis yang luar biasa, menjadikannya salah satu buah yang saat
ini paling dicari. Ketenaran strawberry ini semakin meningkat seiring banyaknya food blogger, selebgram, dan TikToker yang membahas keistimewaan strawberry ini di konten mereka.

Tidak heran jika Vita Berry Strawberry kini menempati posisi teratas sebagai buah yang sedang naik daun dan menjadi buah bibir diantara para pecinta kuliner di media sosial maupun para kaum fomo yang tidak mau ketinggalan tren terbaru di masyarakat.

Strawberry viral asli Korea kini hadir di Transmart Kota Kasablanka dan Transmart Central Park. (Dok. Transmart)Foto: Strawberry viral asli Korea kini hadir di Transmart Kota Kasablanka dan Transmart Central Park. (Dok. Transmart)
Strawberry viral asli Korea kini hadir di Transmart Kota Kasablanka dan Transmart Central Park. (Dok. Transmart)

"Kolaborasi kami bersama PT Yess dari Nonsan Korea untuk menghadirkan Vita Berry Strawberry ini akan menjadi salah satu daya tarik baru yang sayang untuk dilewatkan oleh pelanggan ketika belanja di Transmart Kota Kasablanka dan Central Park," ungkap Human Resources & Corporate Communications PT Trans Retail Indonesia Satria Hamid dalam keterangannya, Jumat (7/3/2025).

Satria mengatakan bahwa kehadiran Vita Berry Strawberry menjadi wujud komitmen Transmart sebagai open loop ecosystem yang bekerja sama dengan berbagai partner bisnis untuk memenuhi ekspektasi para pelanggannya akan pengalaman belanja yang tak terlupakan.

"Sebagai ritel yang menggagas konsep open loop ecosystem, kami ingin memberikan pelayanan terbaik memenuhi aspirasi pelanggan dengan menyediakan produk terbaru yang viral dan sedang digandrungi masyarakat. Vita Berry Strawberry hadir setelah President Director & CEO kami, Bapak Shafie Shamsuddin bertemu langsung dengan Walikota Nonsan, Bapak Baek Seong Hyeon, untuk bekerja sama membawa buah viral ini ke Transmart. Melalui kolaborasi ini, pelanggan tidak perlu jauh-jauh ke Korea untuk menikmati strawberry berkualitas tinggi ini karena Vita Berry Strawberry kami hadirkan langsung dari Nonsan, dipetik langsung dari perkebunan dan diterbangkan ke Jakarta hanya sehari sebelum event berlangsung, jadi pasti dijamin kesegarannya," bebernya.

Tak hanya itu, Vita Berry Strawberry akan tersedia dengan harga khusus selama tiga hari event berlangsung.

"Dengan harga spesial hanya Rp 209.000 per pack dari harga normal Rp 300.000, pelanggan Transmart Kota Kasablanka dan Transmart Central Park bisa mendapatkan strawberry viral Vita Berry ini. Dan untuk pelanggan yang mungkin mau berbagi berkah di bulan Ramadan kepada keluarga atau orang - orang sekitar, bisa beli lebih banyak juga dengan harga lebih murah, hanya Rp 799.000 saja per karton yang terdiri dari 4 packs. Khusus di Transmart Kota Kasablanka, pelanggan kami juga bisa menikmati kesegaran Verry Berry Shake_Real Vita Berry Shake yg dibuat asli dari buah Vita Berry menggunakan syrup dari strawberry asli hanya dengan harga empat puluh lima ribu rupiah per cupnya," tuturnya.

Dengan stok yang terbatas, pelanggan yang beruntung akan menjadi bagian dari sedikit orang di Indonesia yang bisa menikmati dan merasakan langsung kesegaran strawberry viral ini.


(wur/wur)

Saksikan video di bawah ini:

Transmart Hari Ini Diskon AC 1 PK, Cuma Rp 3,2 Juta + Bonus Pasang

Next Article Buruan Serbu! Miniso Pink Baru Buka di Transmart Cilandak

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |