Wabup Deliserdang, Lom Lom Suwondo meresmikan SPPG Sei Rotan di di Jalan Medan–Batang Kuis, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Sabtu (24/1/26). Waspada.id/Ist
Ukuran Font
Kecil Besar
14px
PERCUT SEITUAN (Waspada.id): Wakil Bupati (Wabup) Deliserdang, Lom Lom Suwondo SS meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Sei Rotan yang dikelola Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan (PPSDP) di Jalan Medan–Batang Kuis, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Sabtu (24/1/26).
Menurut Wabup Lom Lom Suwondo, kehadiran dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) merupakan wujud nyata kepedulian bersama dalam memenuhi kebutuhan gizi masyarakat, khususnya anak-anak, ibu, dan kelompok rentan.
” Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Sei Rotan sangat relevan dengan misi kedua kita, yaitu menyehatkan masyarakat melalui pemenuhan gizi seimbang, pencegahan stunting, dan peningkatan kualitas kesehatan sejak usia dini,” kata Lom Lom Suwondo.
Selain berdampak pada kesehatan, tambahnya, program MBG memiliki dampak positif terhadap perekonomian daerah, karena melibatkan masyarakat sekitar, serta membuka peluang kerja dan usaha di tingkat desa.

Karena itu, diharapkan SPPG dikelola secara profesional, transparan, dan berkelanjutan, serta selalu menjaga kualitas makanan, kebersihan, dan keamanan pangan.
“Saya yakin dengan berdirinya dapur SPPG ini, tidak ada lagi anak-anak yang pulang sekolah hingga jam tiga sore dalam keadaan lapar atau bahkan pingsan karena telat makan,” paparnya.
Dikatakannya, kehadiran pemerintah melalui SPPG Sei Rotan adalah bentuk tanggung jawab dalam memastikan anak-anak mendapatkan makanan dan gizi yang baik.
“Semoga ini bernilai ibadah bagi kita semua,” harap Wabup.
Sebelumnya, Kepala SPPG Desa Sei Rotan, Teja Harun SH berharap kepada Pemkab Deliserdang dan seluruh elemen masyarakat untuk bekerja sama dalam menyukseskan program MBG.
Dijelaskannya, MBG merupakan program mulia karena tidak hanya memberikan asupan gizi sehat dan seimbang, tetapi juga membuka lapangan pekerjaan serta membantu petani, peternak, nelayan, dan pelaku komoditas pangan lainnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan PPSDP, Sri Kemala Sari berharap kehadiran SPPG tersebut bisa memberi manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat, khususnya anak-anak tingkat sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), hingga sekolah menengah atas (SMA) sebagai generasi penerus bangsa.

Pihaknya berkomitmen untuk menggunakan bahan pangan yang bersumber dari Kabupaten Deliserdang, seperti sayuran, ikan, daging ayam, daging sapi, dan buah-buahan.
“Selain meningkatkan gizi anak-anak, kehadiran SPPG ini juga dapat mendorong pertumbuhan perekonomian masyarakat sekitar,” tandas Sri Kemala Sari.
Peresmian SPPG tersebut juga dihadiri Anggota DPRD Sumatera Utara, Ruben Tarigan, Kadis Koperasi dan UKM, Dr. Hj. Miska Gewasari dan pejabat lainnya (id.28)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.






















































