SBN Indonesia Sudah Laku Rp158,96 T, Paling Banyak Diborong BI

3 hours ago 3

Jakarta, CNBC Indonesia - Surat Berharga Negara (SBN) Indonesia masih terus diminati oleh investor asing maupun domestik. Ini terbukti dari aliran modal asing terus memasuki pasar obligasi pemerintah Indonesia.

Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono mengatakan, aliran modal asing yang masuk ke pasar obligasi pemerintah sejak awal tahun hingga per 10 Maret 2025 atau secara year to date mencapai Rp 22,43 triliun.

"Net buy Rp 22,43 triliun. Ini menunjukkan kepercayaan investor ke instrumen keuangan Indonesia," ujar Thomas saat konferensi pers APBN di Kantor Pusat Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (13/3/2025).

Secara keseluruhan, total pembeli obligasi pemerintah hingga 10 Maret 2025 mencapai Rp 158,96 triliun.

Paling banyak diborong oleh Bank Indonesia, yang secara gross nilainya mencapai Rp 47,07 triliun. Diikuti oleh asuransi dan dana pensiun senilai Rp 28,4 triliun.

Sementara itu, untuk bank secara net memborong SBN pemerintah Indonesia sebesar Rp 23,98 triliun, investor asing yang senilai Rp 22,43 triliun di urutan keempat, dan setelahnya ialah investor individu senilai Rp 20,74 triliun.

Terkecil ialah untuk tipe investor lain-lainnya yang senilai Rp 16,22 triliun, dan reksadana hanya sebesar Rp 120 miliar.

Thomas pun memastikan, untuk pembelian SBN oleh Bank Indonesia atau BI di pasar sekunder dilakukan sesuai dengan strategi dan kebutuhan operasi moneternya.


(arj/haa)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Pengusaha Nilai Efisiensi Anggaran Tak Selamanya Negatif

Next Article Video: Malam Ini, Pertemuan Tahunan Bank Indonesia Digelar

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |