PKB Sumut Rajut Kebersamaan, Targetkan Kemenangan Pemilu 2029

10 hours ago 5
Sumut

27 April 202527 April 2025

PKB Sumut Rajut Kebersamaan, Targetkan Kemenangan Pemilu 2029 PKB Sumut gelar halalbihalal. Waspada/Ist

DELISERDANG (Waspada) : Dalam upaya memperkuat konsolidasi internal, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sumatera Utara menggelar halalbihalal di Medan, Sabtu (26/4), dengan tekad merajut kebersamaan dan mengukuhkan langkah menuju kemenangan Pemilu 2029.

Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar, yang diwakili oleh Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal, menegaskan kepada seluruh kader, mulai dari DPW, DPC hingga tingkat ranting, untuk segera menyelesaikan seluruh progres partai yang telah digariskan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

PKB Sumut Rajut Kebersamaan, Targetkan Kemenangan Pemilu 2029

IKLAN

“Seluruh progres, baik yang berkaitan dengan SMS maupun Simple, harus diselesaikan. Kinerja anggota dewan dinilai dari capaian simple, dan kinerja DPC kabupaten/kota dinilai melalui SMS,” ujar Cucun.

Ia menambahkan, progres ini harus selesai sebelum memasuki tahapan evaluasi kinerja masing-masing DPC.

Sementara itu, Ketua Dewan Syuro PKB Sumut KH Akhyar Nasution menekankan pentingnya mempererat ukhuwah antar kader melalui momentum halalbihalal.

“Halalbihalal ini sangat baik. Sesuai tema, kita rajut kebersamaan menuju PKB yang bangkit, solid, dan menang,” katanya.

Ketua DPW PKB Sumut HM Jafar Sukhairi Nasution menyampaikan capaian partai pasca Pemilu 2024, yakni memperoleh 4 kursi DPRD provinsi, 56 kursi DPRD kabupaten/kota, serta 2 kursi DPR RI.

“Ke depan, kita harus meningkatkan capaian ini melalui konsolidasi lebih awal. Kita tetap tegak lurus mendukung Ketua Umum Abdul Muhaimin Iskandar untuk meraih kemenangan di 2029,” tegas Sukhairi, yang juga mantan Bupati Mandailing Natal.

Gubernur Sumut yang diwakili Kepala Kesbangpol Provinsi Sumut, Mulyono, dalam sambutannya berharap PKB terus berperan dalam memberikan pendidikan politik kepada masyarakat.

“Dengan begitu, Sumut bisa masuk dalam kategori tingkat berpolitik yang baik, bahkan masuk 10 besar nasional,” harapnya.

Acara halalbihalal ini turut dihadiri Anggota DPR RI PKB H Ashari Tambunan (Dapil Sumut I), anggota DPRD Provinsi Sumut, DPRD kabupaten/kota, ketua DPC PKB se-Sumut, serta para kader, dan berlangsung meriah.(a13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |