Solusi Foto WhatsApp yang Hilang dari HP, Ikuti Langkah Ini

6 hours ago 3

Jakarta, CNBC Indonesia - WhatsApp memiliki fitur untuk semua media termasuk foto dan video bisa tersimpan di HP. Baik disimpan secara manual atau otomatis saat diterima oleh pengguna.

Namun terkadang baik foto dan video menghilang dari galeri saat sudah disimpan sebelumnya. Beberapa alasannya seperti koneksi internet hingga memori penyimpanan HP yang mungkin sudah penuh.

Hal ini juga bisa diatasi dengan beberapa solusi. Berikut rangkumannya dari LifeWire:

1. Periksa di Folder yang Benar

Bisa saja Anda salah mengecek folder galeri membuatnya sulit ditemukan. Untuk beberapa ponsel, foto dan video yang disimpan di Whatsapp akan masuk dalam folder platform tersebut bukan Unduhan atau Gambar.

2. Aktifkan Fitur Auto Save

Untuk memastikan semua foto dan video langsung tersimpan, Anda bisa mengaktifkan fitur auto save WhatsApp. Caranya dengan membuka menu Settings lanjutkan dengan menekan tombol Penyimpanan dan Data, terakhir aktifkan pengunduhan foto.

3. Cek Jaringan

Masalah jaringan juga bisa membuat foto gagal tersimpan di galeri. Jadi pastikan Anda memiliki jaringan terbaik, baik seluler maupun Wifi yang tengah digunakan.

Cek juga pengaturan unduhan media, gunakan Wifi atau seluler sesuai dengan opsi yang sudah diatur sebelumnya.

4. Bersihkan Ruang Penyimpanan

Pastikan juga Anda memiliki ruang penyimpanan yang cukup untuk memastikan bisa menyimpan file baru di dalam galeri. Jika menggunakan SD Card, pastikan tidak dalam keadaan rusak dan siap menampung foto dan video baru.

5. Atur Zona Waktu

Periksa zona waktu yang ada di peringkat jika tidak sesuai maka WhatsApp bisa menonaktifkan unduhan gambar, video, dan media lain.


(dem/dem)

Saksikan video di bawah ini:

Video:Jurus Amankan Rekening Agar Tak Kena Penipuan SMS Dari BTS Palsu

Next Article Solusi Foto WhatsApp Hilang di Galeri HP, Jangan Panik!

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |