Jakarta, CNBC Indonesia - Penjualan HP China mengalami penurunan 2,7% secara tahun-ke-tahun (YoY) di kuartal-III (Q3) 2025, menurut laporan dari firma riset Counterpoint. Sebelumnya, IDC mencatat pasar HP China juga lesu di Q3 2025 dengan penurunan 0,6% YoY.
Sama seperti laporan IDC, Counterpoint juga mencatat vivo sebagai 'raja' HP China. Laporan IDC menyebut pangsa pasar vivo 17,3% atau turun 7,8% dari periode yang sama tahun lalu.
Sementara itu, Counterpoint mencatat vivo mampu meraup 18,5% pangsa pasar, atau turun 5,9% dari tahun sebelumnya, dikutip dari laman resminya, Senin (10/11/2025). Produk yang berkontribusi besar pada penjualan HP vivo sepanjang Q3 2025 adalah S30, X200, Y300, dan Y500.
Counterpoint menjelaskan bahwa permintaan konsumen di China melemah akibat kondisi ekonomi yang lesu selama libur pertengahan tahun dan periode kembali ke sekolah.
Dampak program subsidi pemerintah sudah memudar pada Q1 2025, tetapi masih menopang penjualan HP premium di China.
Di posisi ke-2, ada Huawei yang meraup pangsa pasar 16,4% atau turun 2,6% YoY, menurut laporan Counterpoint. Hal ini berbeda dengan laporan IDC yang menunjukkan posisi ke-2 diduduki Apple yang meraup pangsa pasar 15,8% atau naik 0,6% YoY.
Counterpoint mengatakan seri premium Huawei Mate 70 dan Huawei Pura 80 mencatat penjualan yang tak sebaik generasi sebelumnya. Namun, seri Huawei Nova 14 terus menunjukkan kinerja moncer.
Menurut Counterpoint, Huawei menghadapi tantangan pada model-model HP yang berjalan pada sistem operasi HarmonyOS NEXT. Sistem operasi itu sepenuhnya lepas dari Android, sehingga masih ada beberapa batasan ekosistem yang dihadapi pengguna.
Pada laporan Counterpoint, Apple justru bertengger di posisi ke-6 di pasar HP China. Apple tercatat meraup 13,6% pangsa pasar dengan penurunan 2% YoY. Selengkapnya, berikut daftar 'Top 5' HP terlaris di Q3 2025 versi Counterpoint dan IDC:
Top 5 HP Terlaris di China Q3 2025 (Counterpoint)
- Vivo (pangsa pasar 18,5%, turun 5,9% YoY)
- Huawei (pangsa pasar 16,4%, turun 2,6% YoY)
- Xiaomi (pangsa pasar 16,2%, naik 1,1% YoY)
- Oppo (pangsa pasar 15,4%, naik 2,1% YoY)
- Honor (pangsa pasar 14,4%, turun 8,1% YoY)
- Apple (pangsa pasar 13,6%, turun 2% YoY)
Top 5 HP Terlaris di China Q3 2025 (IDC)
- Vivo (pangsa pasar 17,3%, turun 7,8% YoY)
- Apple (pangsa pasar 15,8%, naik 0,6% YoY)
- Huawei (pangsa pasar 15,2%, turun 1% YoY)
- Xiaomi (pangsa pasar 14,7%, turun 1,7% YoY)
- Oppo (pangsa pasar 14,5%, naik 0,4% YoY)
- Honor (pangsa pasar 14,4%, turun 2,1% YoY).
(fab/fab)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Pedagang HP China Merana, Jualan HP Tak Laku Ramai-ramai Ambruk

2 hours ago
1

















































