Prabowo Resmikan Pabrik Emas Freeport, Cerita Makna 08 Bagi Hidupnya

6 hours ago 2

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Prabowo Subianto meresmikan produksi pabrik pemurnian logam mulia milik PT Freeport Indonesia di Gresik, Jawa Timur, Senin (17/3/2025). Turut hadir dalam acara peresmian antara lain Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Direktur Utama MIND ID Maroef Sjamsoeddin, dan Direktur Utama PTFI Tony Wenas.

Dalam sambutannya, Prabowo mengaku telah mengundang Presiden ke-7 Joko Widodo untuk hadir. Namun, Jokowi berhalangan menghadiri acara tersebut.

"Jadi mungkin memang takdir ini dirintis di zaman pemerintahan beliau yang resmikan saya dan ini namanya karunia," kata Prabowo.

Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya itu mengatakan, hari yang dipilih juga merupakan tanggal baik, yaitu 17 Maret 2025. Jika dijumlahkan, satu tambah tujuh sama dengan delapan.

"Memang angka delapan itu angka baik dalam karier hidup saya. Jadi saya presiden ke-8 RI, dulu waktu saya aktif di tentara, saya punya sandi 08. Mungkin kalau 07, saya presiden ke-7, tapi saya presiden ke-8," ujar Prabowo.

"Dan tahun ini adalah tahun berdirinya RI ke-80. 8 lagi. Hari ini 1 + 7, 17 itu 8. Jadi ternyata angka 8 ini sangat baik. Terima kasih Freeport memilih tanggal ini untuk diresmikan," lanjutnya.


(miq/miq)

Saksikan video di bawah ini:

Prabowo Ingin Danantara Bergerak Cepat, Tapi Teliti dan Hati-hati

Next Article Prabowo: Kita Harus Berani Menghadapi dan Memberantas Korupsi!

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |