Perang Dagang Trump Lanjut, Tak Ada 'Ampun' Lagi untuk Kanada-Meksiko

2 weeks ago 11

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump akan terus berupaya mengimplementasikan tarif bagi kedua tetangganya, Meksiko dan Kanada. Hal ini terjadi setelah awal bulan ini presiden Partai Republik itu menunda tarif bagi Mexico City dan Ottawa dalam sebuah langkah komitmen negosiasi.

Mengutip CNBC International, Selasa (25/2/2025), Trump mengatakan tarif akan segera berlaku bagi keduanya. Ia menyebut langkah ini dilakukan karena AS telah 'dimanfaatkan' banyak negara asing, dan tarif ini merupakan manuvernya untuk membalas tindakan tersebut.

"Tarif akan diberlakukan tepat waktu dan sesuai jadwal. Jadi tarif akan diberlakukan, ya, dan kami akan menguasai banyak wilayah," kata Trump dalam konferensi pers di Gedung Putih.

Trump menandatangani perintah eksekutif pada tanggal 1 Februari yang mengenakan tarif sebesar 25% pada produk dari Meksiko dan Kanada, serta bea masuk sebesar 10% pada energi Kanada. Orang nomor satu AS itu beralasan bahwa tarif ini diambil karena kegagalan kedua negara untuk menghentikan kejahatan dan perdagangan narkoba di perbatasan AS.

Namun Trump menghentikan tarif baru tersebut dua hari kemudian. Ini dilakukan setelah Presiden Meksiko Claudia Sheinbaum dan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau membuat janji terpisah untuk meningkatkan upaya pengawasan perbatasan mereka.

Trump, yang mengumumkan perjanjian baru di Truth Social pada tanggal 3 Februari, mengatakan tarif pada barang-barang Kanada akan dihentikan selama 30 hari. Di sisi lain, bea masuk pada impor Meksiko akan ditunda selama satu bulan.

Ia mengatakan bahwa selama kurun waktu tersebut, pemerintahannya akan terlibat dalam negosiasi dengan Meksiko dan mengejar 'kesepakatan Ekonomi final dengan Kanada'.

Trump, dalam bulan pertamanya menjabat, juga juga mengenakan tarif 10% pada impor China dan mengumumkan rencana untuk mengenakan 'tarif timbal balik' pada mitra dagang AS. Beijing telah membalas dengan tarif yang ditargetkan pada impor AS, yang memicu kekhawatiran bahwa perang dagang antara kedua negara adikuasa.

Ketakutan serupa telah berkembang sehubungan dengan Meksiko dan Kanada, yang merupakan sekutu terdekat dan mitra dagang utama Amerika. Apalagi, baik Trudeau maupun Sheinbaum mengumumkan rencana untuk mengenakan tarif pembalasan pada impor asal AS.


(luc/luc)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Perang Tarif Dimulai! Trump Pasang Tarif 25% ke Kanada-Meksiko

Next Article Meksiko Melawan! Kebijakan Tarif Trump Bisa Jadi Aksi 'Bunuh Diri'

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |