Mau Caplok Perusahaan Spare Part, Saham Toyota Langsung Cetak Rekor

18 hours ago 5

Jakarta, CNBC Indonesia - Saham Toyota Industries melonjak tajam pada perdagangan di bursa saham Jepang Senin, (28/4/2025) setelah Toyota Motor mengumumkan tengah mempertimbangkan kemungkinan investasi dalam aksi pembelian perusahaan pemasok komponen utama tersebut.

Harga bid dan ask menunjukkan bahwa saham Toyota Industries diperkirakan menyentuh batas atas harian di 16.225 yen, melonjak 23% dibandingkan harga penutupan Jumat lalu sebesar 13.225 yen. Lonjakan ini menjadi kenaikan harian terbesar saham tersebut dalam lebih dari 40 tahun, berdasarkan data LSEG sejak awal 1984.

Pada Sabtu, Toyota Motor mengajukan dokumen ke Bursa Efek Tokyo yang menyatakan tengah mengeksplorasi berbagai opsi investasi, termasuk kemungkinan mengambil sebagian kepemilikan di Toyota Industries. Langkah ini memperkuat spekulasi pasar atas restrukturisasi internal dalam kelompok usaha Toyota.

Melansir Reuters, pimpinan Toyota Motor Akio Toyoda, bersama keluarganya yang merupakan pendiri, mengusulkan akuisisi penuh Toyota Industries melalui transaksi senilai 6 triliun yen atau sekitar 42 miliar dolar AS. Laporan ini semakin mendorong optimisme investor atas potensi perubahan besar dalam struktur bisnis Toyota.

Dalam pernyataan terpisah yang dirilis Sabtu, Toyota Industries mengonfirmasi telah menerima sejumlah proposal terkait privatisasi perusahaan melalui pendirian perusahaan tujuan khusus. Namun, Toyota Industries membantah telah menerima tawaran akuisisi resmi dari pimpinan Toyota maupun kelompok Toyota Motor.


(ayh/ayh)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Saham Boeing Anjlok, China Hentikan Pengiriman Jet

Next Article Video: Prabowo Sebut Orang Kecil Main Saham Kayak Judi, Apa Iya?

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |